081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Hindari Kebiasaan Buruk Ganggu Tidur, Agar Nyenyak

Hindari Kebiasaan Buruk Ganggu Tidur, Agar Nyenyak

Haidiva.com- Di musim pancaroba dan wabah penyakit, cukup istirahat sangat perlu untuk menunjang daya tahan tubuh. Pastikan kamu tidur minimal 7 jam tiap hari. Hindari kebiasaan buruk sebelum tidur yang menyebabkan kamu sulit terlelap.

Lihat Gadget Sebelum Tidur

Dikutip dari TechRadar, penelitian dari University of Manchester yang digawangi oleh Dr Tim Brown menunjukan cahaya dari HP atau laptop membuat penggunanya susah tidur. Menghindari kebiasaan buruk ini, pastikan kamu terlepas dari gawai minimal 30 menit sebelum tidur. Bila terpaksa, ubah warna cahaya ponselmu dari yang semula kekuning-kuningan menjadi lebih redup.

Makanan dan Minuman Penyebab Insomnia

Banyak orang yang sudah tahu kalau kafein pada kopi memicu detak jantung lebih aktif meski tubuh butuh istirahat. Ini adalah kebiasaan buruk menganggu tidur. Nyatanya, banyak jenis makanan dan minuman lain yang mempunyai efek sama.

Baca juga: Posisi tidur yang benar penting bagi kesehatan

Seorang peneliti pola tidur dari Fakultas Kedokteran, Feinberg School of Medicine, Northwestern University, Kelly Glazer mengatakan bahwa minuman beralkohol, makanan tinggi lemak, steak, makanan pedas, dan air putih membuat kita susah tidur. Kamu tak salah baca, terlalu banyak air putih akan menyebabkan kemih kita penuh dan terbangun di malam hari untuk ke toilet.

Kebiasaan Menunda Pekerjaan

Selagi bisa, segerak kerjakan tugas-tugasmu seawal mungkin namun segera istirhat kalau sudah waktunya. Kebiasaan menunda pekerjaan seringkali membuat kita begadang semalaman agar selesai tepat waktu.

Banyak Pikiran dan Tekanan

Ketika kita banyak masalah yang perlu dipecahkan, pikiran akan terus berputar sehingga membuat susah tidur. Dikutip dari sleepfoundation.org, otak yang terus berpikir keras aka membuat otot terasa tegang dan jantung berdetak kencang. Saat pikiranmu menganggu aktivitas tidur, ingatlah sesuatu yang menyenangkan sambil melatih pernapasan. Musik yang menenangkan dan teduh akan membuat jantung dan pikiranmu rileks.

Kurang tidur akan menyebabkan emosimu tak stabil, berat badan mudah naik, dan kelelahan di siang hari. Semoga tips mengatasi kebiasaan nuruk yang mengganggu tidur dari Haidiva bisa membantumu.**

Spread the love

4 thoughts on “Hindari Kebiasaan Buruk Ganggu Tidur, Agar Nyenyak

  1. Kebiasaan Sehat yang Baik Dimulai di 2022
    Januari 12, 2022 at 9:02 am

    […] Baca juga: Ketahui kebiasaan buruk pengganggu tidur […]

  2. Fakta Tidur yang Perlu Kamu Tahu, Mengejutkan!
    Maret 18, 2022 at 12:25 pm

    […] Baca juga: Kebiasaan buruk ganggu tidur, awas insomnia […]

  3. Ini Posisi Tidur yang Benar, Penting untuk Kesehatan
    Januari 16, 2023 at 10:16 am

    […] Baca juga: Kebiasaan buruk ganggu tidur […]

  4. Alasan Mengapa Orang Sering Menggoyangkan Kaki saat Duduk
    Desember 4, 2023 at 9:51 am

    […] Baca juga: Kebiasaan buruk ganggu tidur […]

Comments are closed.