081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Terungkap! Deretan Presiden yang Pernah Menjadi Artis

Terungkap! Deretan Presiden yang Pernah Menjadi Artis

Haidiva.com-Penyanyi rapper Kanye West ingin mencalonkan diri sebagai Presiden Amerika Serikat dalam Pemilihan Umum 2020. Pernyataan suami Kim Kardashian ini diunggah di akun twitternya @kanyewest pada 4 Juli 2020 waktu Amerika Serikat.

“Kita sekarang harus merealisasikan janji Amerika yang dipercayai Tuhan, menyatukan visi kita dan membangun masa depan. Saya akan mencalonkan diri sebagai Presiden Amerika Serikat! #2020VISION,” cuit Kanye West.

Niat Kanye West ini tentu boleh saja. Toh banyak artis atau pekerja seni yang pernah menjadi presiden di berbagai dunia. Termasuk Amerika Serikat.

Presiden Ukraina ke-6 Volodymyr Zelensky

Zelensky mulai menjabat 20 Mei 2019 dalam usia yang relative muda, 41 tahun. Sebelumnya, ia adalah penulis scenario, aktor, dan sutradara. Uniknya lagi, Zelensky pernah berperan sebagai Presiden Ukraina di serial televisi berjudul Sluha Narodu. Judul opera sabun itu kemudian dijadikan nama sebuah partai yang berisi pekerja televisi dan berhasil menakkan Zelensky sebagai presiden.

Baca juga: Perempuan Muda yang Jadi Kepala Pemerintahan

Presiden Polandia Lech Kaczyński

Lech Kaczyński memimpin Polandia selama lima tahun, 2005-2010. Ia belum sempat mengakhir masa jabatannya dengan mulus karena meninggal saat kecelakaan pesawat. Meski masuk ke dunia politik sejak belia, Lech Kaczyński sejatinya adalah mantan aktor cilik yang main di sejumlah film anak.

Presiden Filipina ke-13 Joseph Estrada

Estrada memimpin Filipina dalam waktu singkat 1998-2001 karena skandal korupsi yang meruntuhkan kekuasaanya. Sebelumnya, Estrada ialah aktor judul pilihan film. Setelah lengser sebagai presiden, Joseph Estrada sempat menjabat sebagai Wali Kota Manila mulai 2013-2019.

Baca juga: Muslimah Pemimpin Politik

Presiden Amerika Serikat ke-40 Ronald Reagen

Ronald Reagen menjabat pada tahun 1981-1989. Reagen adalah presiden yang berhasil dinaikkan oleh Partai Republik. Sebelumnya, ia adalah aktor  ternama yang pernah bermain film sekitar 50-an judul. Salah satu kebijakan sukses dari kepemimpinan Reagen ialah dia berhasil mengakhiri inflasi tinggi yang menghancurkan eknomi pada presiden pendahulunya.

Bagaimana dengan Indonesia? Artis Indonesia yang terjun ke politik hanyalah sampai pada Gubernur yaitu Zumi Zola yang akhirnya lengser karena kasus korupsi. Namun, apapun latar belakangnya, seorang politikus bahkan kepala negara harus mempunyai kapabilitas dan integritas kenegaraan.**

Spread the love