081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Muslimah India Donorkan Darah ke Pasien Hindu

Muslimah India Donorkan Darah ke Pasien Hindu

Haidiva.com-Pada saat konflik keagamaan antara muslim dan hindu memanas di India, kisah di distrik Kheri, Uttar Pradesh, memberikan pesan kedamaian kepada orang-orang. Dikutip dari Hindustantimes, seorang perempuan Muslim rela bergegas ke rumah sakit setelah berbuka puasa agar bisa menyumbangkan darahnya kepada pemuda Hindu yang tengah sekarat.

“Vijay, seorang pemilik toko baterai inverter menderita infeksi hati kronis. Kondisinya memburuk hingga kadar hemoglobin menurun tajam,” kata aktivis sosial di bidang kesehatan Tripti Awasthi yang menceritakan kisah ini.

Kisah ini bermula ketika kondisi seorang warga Kota Pihane, Uttar Pradesh, bernama Vijay Kumar Rastogi memburuk akhir April lalu. Ia membutuhkan sumbangan darah namun sayangnya pasokan tak ada karena jenis langka yakni O negatif. Lalu seorang pekerja bank darah setempat menyambungkan keluarga Vijay dengan sukarelawan bernama Alisha Khan, warga Distrik Lakhimpur Khaeri.

Baca juga: Muslimah Filipina pertama yang capai nilai tertinggi ujian pengacara

Alisa Khan mendonorkan darahnya untuk Vijay

Tak perlu berpikir panjang, Alisha langsung mendonorkan darahnya setelah berbuka puasa agar bisa menyelamatkan hidup Vijay. Setelah mendengar adzan maghrib, perempuan berusia 29 tahun ini segera menuju rumah sakit tanpa dijemput. Dia bersemangat karena bisa membantu hidup orang lain di bulan suci Ramadhan.

Keluarga Vijay sangat berterima kasih atas kebaikan hati Alisha. Tindakannya menuai pujian dan orang-orang menyebutnya sebagai ‘The Real Face of India”.

Semoga di bulan Ramadhan, konflik keagamaan Muslim dan Hindu segera berlalu.**

Spread the love

One thought on “Muslimah India Donorkan Darah ke Pasien Hindu

  1. India Tangkap Laki-Laki yang Paksa Istrinya Pindah Agama
    Desember 8, 2020 at 10:35 am

    […] Baca juga: Muslimah India Donorkan Darah ke Pasien Hindu Setelah Berbuka Puasa […]

Comments are closed.