081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Masalah Rambut Perempuan Indonesia dan Solusinya dengan AI

Masalah Rambut Perempuan Indonesia dan Solusinya dengan AI

Haidiva.com- Memiliki rambut sehat dan berkilau bagaikan mahkota bagi perempuan. Namun, berbagai faktor seperti polusi, gaya hidup, dan produk perawatan rambut yang tidak tepat dapat memicu berbagai masalah rambut yang mengganggu. Survei Jajak Pendapat terhadap 3.041 wanita Indonesia mengungkap 5 masalah rambut utama yang paling sering dihadapi.

Rambut Rontok: Musuh Utama Wanita Indonesia

Kerontokan rambut menduduki peringkat teratas, dengan jumlah rontok abnormal lebih dari 100 helai per hari. Faktor penyebabnya beragam, mulai dari stres, perubahan hormon, hingga kekurangan nutrisi.

Ketombe: Rasa Gatal yang Mengganggu

capillus

Rasa gatal akibat ketombe dan serpihan kulit kepala yang rontok ke rambut atau baju dapat menurunkan rasa percaya diri. Penyebabnya pun beragam, mulai dari kulit kepala kering, jamur, hingga alergi terhadap produk perawatan rambut.

Baca juga: Sering rontok, tips jaga kesehatan rambut perempuan berhijab

Rambut Kering dan Kusam: Kehilangan Kilau dan Rapuh

Terlalu sering menggunakan bahan kimia pada rambut, mencuci rambut dengan air panas, dan terpapar sinar matahari berlebihan dapat menyebabkan rambut kering dan kusam. Rambut yang kering dan kusam biasanya kehilangan kilaunya dan mudah patah karena rapuh.

Rambut Berminyak dan Lepek: Akibat Iklim Tropis

Iklim tropis Indonesia dengan suhu panas dan kelembapan udara tinggi membuat kelenjar sebasea di kulit kepala terpicu memproduksi minyak berlebih. Minyak berlebih ini kemudian menempel di rambut dan membuat rambut lepek. Produksi minyak juga dapat meningkat jika rambut dicuci terlalu sering.

Rambut Bercabang: Tanda Kerusakan Rambut

Salah satu bentuk kerusakan rambut adalah rambut bercabang, yaitu rambut yang terbelah dua terutama di bagian ujungnya. Selain akibat sering menggunakan alat-alat penata rambut dengan panas tinggi, rambut rusak dan bercabang bisa disebabkan oleh mewarnai rambut terlalu sering dan kurangnya perawatan rambut.

Baca juga: Memilih sisi sesuai jenis rambut

Membongkar Solusi dengan Teknologi AI

Kabar baiknya, teknologi AI hadir untuk membantu wanita Indonesia mengatasi berbagai masalah rambut tersebut. Perfect Corp, pemimpin global dalam teknologi kecantikan dan fashion AI dan AR, menghadirkan Hair Type Analysis. Fitur inovatif ini memanfaatkan AI untuk menganalisis tekstur, ketebalan, dan pola ikal rambut dalam hitungan detik.

Perfect Corp, penyedia teknologi kecantikan dan fashion AI dan AR terkemuka serta pengembang solusi ‘Beautiful AI’, kini hadir dengan inovasi terbarunya, yaitu Hair Type Analysis berteknologi AI. Menggunakan teknologi AI yang canggih, inovasi ini dapat membantu mengidentifikasi tekstur, ketebalan, dan pola ikal rambut dalam hitungan detik.

Hair Type Analysis dapat mengenali 10 tipe rambut, dari yang lurus, bergelombang, ikal, keriting, sampai kribo. Dengan memeriksa berbagai bagian rambut pengguna, perangkat ini dapat secara akurat mengidentifikasi 10 tipe rambut tersebut dan menempatkannya di sembilan rentang jenis rambut yang berbeda.

Terobosan ini dapat membantu brand perawatan rambut untuk memberi rekomendasi perawatan yang dipersonalisasi dan sesuai dengan tipe rambut pelanggan, karena hasil analisanya sangat tepat dan konsisten. Tak hanya mempermudah para pelanggan dalam memilih produk perawatan rambut yang sesuai dengan jenis dan tipe rambut, para pelanggan juga akan merasa lebih percaya diri karena kini mereka telah mengenali karakteristik dari rambut mereka.

Spread the love