Haidiva.com-Imbauan untuk bekerja atau belajar dari rumah mendorong orang-orang berkoordinasi melalui aplikasi. Berikut ini, aplikasi yang bisa dipilih untuk melakukan rapat online agar berkoordinasi kerja dengan teman kantor atau tugas kuliahmu.
Google Meet
Google Meet mampu menampung orang hingga 250 pengguna sekaligus dalam sekali panggilan video. Kalau kamu malas melongok video, aplikasi rapat online ini memudahkanmu tetap aktif lewat suara tanpa harus menunjukkan muka.
Baca juga: Etika kirim dan terima email
Google Meet diintegrasikan dengan google calendar. Orang lain bisa bergabung dengan memasukkan ‘meeting code’yang diberikan oleh penyelenggara pertemuan atau diundang langsung.
Skype
Aplikasi rapat online ini diluncurkan oleh microsoft. Skype memungkinkan 25 orang bertatap muka secara virtual dalam satu kali panggilan. Skype bisa diakses menggunakan android, komputer PC maupun jinjing, hingga disambungkan ke pesawat televisi.
Facetime
Aplikasi rapat online ini khusus untuk pengguna merek Apple seperti iPhone, iPad, dan Pod Touch. Facetime bisa diakses 32 orang sekaligus dalam satu video. Aplikasi ini bisa memperlihatka objek dari kamera depan maupun belakang secara real. Sayangnya, gawai merek lain tak bisa mengaksesnya.
Slack
Aplikasi rapat online ini memang hanya bisa menampung maksimal 15 orang dalam setiap video conference. Beberapa alat perlengkapan yang bisa digunakan adalah Google Drivem Dropbox, hingga twitter. Keunggulannya ialah, Slack bisa digunakan untuk mencari topik yang telah diperbincangkan sebelumnya.
Zoom
Aplikasi untuk rapat atau melakukan percakapan online ini bisa menampung 100 orang dalam video conference. Seperti aplikasi yang lain, Zoom bisa digunakan untuk berbagi dokumen dan foto melalui Google Drive dan Dropbox. Kelebihannya adalah mengundang partisipan berdasarkan nomor telepon hingga email
Cisco Webex
Jumlah peserta yang bisa bertemu secara online tergantung paket berlangganan, namun maksimal bisa menampung 100 orang. Fitur yang ditawarkan mulai dari Google Assistant, Google Home Hub, papan virtual untuk menggambar, pengunggah dokumen hingga untuk merekam percakapan video.
Aplikasi chatting paling populer ini ternyata bisa digunakan untuk rapat kerja atau sekadar berdiskusi. Pengguna lain bisa menggunakan fitur video call untuk melakukan rapat kecil-kecilan karena hanya dibatasi 4 orang. Wah, sayang sekali ya.
Nah, kerja di rumah bukan berarti tak produktif. Gunakan layanan aplikasi rapat online di atas agar mudah berkoordinasi.**
Etiket Kirim dan Terima Email
April 13, 2020 at 11:13 am[…] Baca: Koordinasi Kerja, Berikut Aplikasi Rapat Online […]
PDKT di Tengah Wabah Corona, Tetap Jaga Jarak Fisik
April 22, 2020 at 10:24 am[…] Baca: Aplikasi Rapat Online […]
Bosan #DiRumahAja? Aplikasi Premium ini Beri Akses Gratis
Oktober 16, 2023 at 2:29 pm[…] Baca juga: Aplikasi rapat online […]
Tetap #DiRumahAja, Bisa Belanja Sayur Online di 5 Situs Ini
Oktober 16, 2023 at 2:36 pm[…] Baca juga: Koordinasi rapat kerja online […]
Tips Sukses Wawancara Kerja Online
Oktober 21, 2023 at 6:29 pm[…] Baca juga: Koordinasi Kerja, Berikut Aplikasi Online yang Bisa Dipakai […]