081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Kenali 5 Bahasa Cinta untuk Pahami Pasangan

Kenali 5 Bahasa Cinta untuk Pahami Pasangan

Haidiva.com-“Aku tuh sudah susah payah dandan dari pagi, masakin buat dia, tapi kenapa cowokku kesannya cuek, biasa aja gitu. Kenapa ya?” Jika kamu pernah mengalami hal yang sama, bisa jadi bahasa cintamu berbeda dengan pasangan.

Komunikasi  memang menjadi hal yang penting dalam sebuah hubungan. Setiap orang menggunakan bahasa yang berbeda untuk mengungkapkan cinta. Biasanya bahasa cinta ini terbentuk sejak kecil.

Dr. Gary Chapman, pengarang buku berjudul “The 5 Love Languages: The Secret to Love That Lasts” memperkenalkan konsep 5 love languages atau 5 bahasa cinta.

1. Words of Affirmation

Shutterstock

Pujian dan kata-kata dukungan, menjadi bahasa cinta utama tipe ini. Seperti sapaan di pagi hari, atau sekedar memuji penampilan. Kalimat mesra “Aku sayang kamu” juga selalu dinanti-nanti pemilik bahasa cinta tipe ini

2. Quality Time

Shutterstock

Luangkan waktu bersamanya tanpa ada gangguan sedikitpun. Sisihkan dulu kerjaan kantor dan ponselmu. Kamu bisa makan malam berdua, atau sekedar ngbrol berjam-jam bersama. Waktu yang berkualitas menjadi hal yang paling penting untuk tipe ini.

Baca juga: Lima bahasa meminta maaf

3. Receiving Gifts

shutterstock

Suka menerima hadiah bukan berarti matre, karena orang tipe ini menghargai pemberikan sekecil apapun. Tak perlu membeli barang mahal, membelikan camilan favoritnya atau sekedar pembatas buku sudah membuatnya senang. Dan jangan lupa membelikan kado saat ulang tahunnya, ya.

4. Acts of Service

slate.com

Orang dengan tipe bahasa ini, tak senang mengumbar kata mesra. Pelayanan atau bantuan menjadi bahasa cintanya. Membantunya dengan pekerjaan rumah, atau sekedar membuatkan secangkir kopi sudah membuatnya senang.

5. Physical Touch

Shutterstock

Bahasa Cinta tipe ini diungkapkan lewat sentuhan fisik. Genggaman tangan, kecupan, pelukan hangat, menepuk punggung, atau sekedar mengusap kepala membuatnya bahagia. Kehadiran dan sentuhan sangat berarti baginya.

Pada dasarnya semua orang memiliki 5 bahasa cinta tersebut, namun dengan kadar yang berbeda. Bahasa cinta ini tak hanya berlaku untuk pasangan, tapi untuk kamu juga yang masih single. Nah untuk memastikan apa bahasa cintamu, kamu bisa mencoba 5 love languages test di link berikut https://www.5lovelanguages.com/quizzes/ Selamat mencoba. (kia)

Spread the love

3 thoughts on “Kenali 5 Bahasa Cinta untuk Pahami Pasangan

  1. Perbedaan Pacaran di Korea dan Amerika Menurut Idol K-Pop
    Oktober 22, 2020 at 3:49 pm

    […] Baca juga: Ingin memahami pasangan? Kenali 5 Bahasa Cinta […]

  2. Lima Kesalahan Penyebab Rusaknya Hubungan dengan Pasangan
    November 16, 2020 at 4:31 pm

    […] Baca: 5 Bahasa Cinta untuk Memahami Pasangan […]

  3. Bahasa Cinta Peran Utama di Love in Contract
    November 2, 2022 at 11:40 am

    […] kata-kata. Pakar relasi Gary Chapman menjelaskan hal itu lewat bukunya yang berjudul ‘The 5 Love Languages: The Secrets to Love […]

Comments are closed.