081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Dampak Terlalu Lama Pakai Smartphone bagi Kesehatan Kulitmu

Dampak Terlalu Lama Pakai Smartphone bagi Kesehatan Kulitmu

Menurut survei Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII), sebanyak 43,89% orang Indonesia mengakses internet melalui smartphone1-3 jam sehari. Sementara itu, 29,63% pengguna mengakses internet selama 4-7 jam dalam sehari. Dan sebanyak 26,48 %pengguna mengakses internet lebih dari 7 jam dalam sehari.

Smartphone memang memiliki fungsi beragam untuk menjalankan segala aktifitas, namun penggunaan smartphone yang terlalu lama memiliki dampak buruk bagi kesehatan, tidak terkecuali masalah pada kesehatan kulit.

Berikut beberapa dampak buruk bagi kulit yang mungkin terjadi akibat penggunaan smartphone, dan cara mengatasinya.

Baca juga: Bahaya paparan sinar handphone

Lipatan Leher

Seringnya menunduk untuk mengecek smartphonemu, berdampak masalah pada lipatan pada leher. Gerakan berulang secara tidak sadar ini dapat menyebabkan kulit pada leher berkerut halus dan kehilangan elastisitasnya. Hal ini ditandai dengan adanya rasa sakit berkala pada leher. Solusinya, jangan tekuk leher saat melihat smartphonemu. Mulai biasakanlah pegang smartphone sejajar dengan mata.

Jerawat

Layar yang kotor sejatinya akan menjadikan smartphonemu penuh dengan bakteri. Saat kamu mengangkat smartphone dan menempelkan ke telinga, bakteri pada kulit akan berpindah ke layar, dan akan kembali menginfeksi saat kamu menerima telepon berikutnya.
Lalu apa yang bisa kamu lakukan? Bersihkan smartphonemu sesering mungkin dengan kain halus / kain mikrofiber, baik saat digunakan atau sedang tidak digunakan. Dan jangan lupa untuk selalu bersihkan juga wajahmu.

Kulit Pucat

Kulit yang pucat adalah kulit yang telah kehilangan warna kulit alaminya. Kulit bisa tampak kekuningan atau kecoklatan berbeda dengan warna kulit aslimu.
Perlu diketahui, kulit pucat bukan sebuah tanda penuaan. Sering menghabiskan waktu dengan smartphone dapat membuat kulitmu pucat.
Yang perlu kamu lakukan yaitu stop penggunaan smartphone minimal dua jam sebelum tidur dan hidrasi dirimu dengan baik sepanjang hari.

Kerutan Sekitar Mata

Kamu mungkin sadari, kerutan kecil di sekitar mata yang umumnya muncul di usia 30an, ternyata muncul lebih cepat, bahkan sejak usia 20an.

Dampak buruk ini terjadi ketika kamu terus menerus beraktifitas apapun dengan smartphone sepanjang hari. Otot-otot mata akan bekerja lebih ekstra ketika kamu intens melihat smartphone.

Solusinya, kurangi waktu penggunaan smartphone, sering-sering lah juga untuk istirahatkan mata dan selalu gunakan gel lidah buaya di bawah matamu. Biarkan gel tersebut selama 15 menit lalu kemudian bilas wajah dengan air dingin.

Spread the love

One thought on “Dampak Terlalu Lama Pakai Smartphone bagi Kesehatan Kulitmu

  1. Bahaya Paparan Sinar Handphone, Bikin Wajah Cepat Tua
    November 23, 2021 at 2:16 pm

    […] Baca juga: Dampak terlalu lama menggunakan smartphone bagi kesehatan kulit […]

Tinggalkan Balasan