081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

Karina Afandi Gaungkan Secara Masif Permainan Tradisional

Karina Afandi Gaungkan Secara Masif Permainan Tradisional

Haidiva.comMenggaungkan kembali permainan tradisional menjadi misi Karina Aliya Afandi, Puteri Anak Indonesia Budaya 2022. Karina sapaan akrabnya, tak pernah patah arang untuk menghidupkan kembali permainan tersebut agar tidak ditinggalkan.

Berbagai cara pun dilakukan remaja kelahiran 29 Januari 2010 ini. Mulai dari lingkungan terdekat, Karina kerap mengajak teman-teman sekolahnya untuk bermain permainan tradisional. Bahkan baru-baru ini Karina punya cara jitu untuk menyebarkan secara masif dengan memanfaatkan sosial media.

Ajak Masyarakat Lewat Giveaway

Karina dalam acara talkshow Berbudaya Jawa Timuran

Tampak di Sosial Media akun @karinaafandi jika kini dirinya gencar melakukan giveaway. Hal itu diakui Karina untuk menarik minat masyarakat, dengan tujuan agar budaya Indonesia tetap lestari.

“Karina akan bikin lebih banyak giveaway-giveaway dengan topik budaya Indonesia,” ungkap Karina disela-sela dirinya menjadi bintang tamu acara talkshow bertajuk Berbudaya Jawa Timuran yang digelar oleh salah satu universitas swasta di Surabaya, Sabtu 14 Januari 2023.

Lebih Dekat, Edukasi ke Sekolah-Sekolah

Karina akan roadshow ke sekolah-sekolah mengenalkan permainan tradisional

Tak hanya masif di sosial media, Karina juga jemput bola dengan bergerak ke sekolah-sekolah. Seperti di Bulan Desember lalu, Karina melakukan edukasi dengan mengajak siswa-siswa Elyon Christian School Surabaya bermain permainan tradisional. Kedepan puteri pasangan Leo Christian Afandi dan Sherly Setiono ini juga akan mengunjungi beberapa sekolah di Jawa Timur, Bali, dan Bandung.

“Di Bulan Februari nanti Karina akan ke Malang, Juli nanti juga akan ke Bandung. Karina akan mengajak kembali, mengenalkan permainan tradisional ke mereka,” ucapnya.

“Karena permainan tradisional itu selain menggunakan fisik agar kita bergerak, permainan ini juga lebih meningkat sisi sosialisasi agar kita bisa lebih membaur,” tambahnya.

Seperti Lato-Lato, Karina Ingin Viralkan Bekel

Karina berkeinginan agar bekel juga bisa viral seperti lato-lato

Pada kesempatan itu gadis yang juga menoreh juara Puteri Anak Jawa Timur Pariwisata 2022 ini mengungkapkan jika dirinya juga tak ketinggalan mengikuti permainan yang sedang viral saat ini, yakni lato-lato. Bahkan Karina mengakui jika ia bisa mengaplikasikan alat dengan dua bandulan yang terhubung dengan seutas tali tersebut.

Ditambahkan Karina, Meski lato-lato saat ini ramai diperbincangkan, ia tetap menilai positif permainan tersebut. Dirinya pun mengingatkan agar tetap bijak dalam bermain lato-lato.

 “Sebetulnya lato-lato ini kan permainan lama yang kembali viral. Bermain lato-lato ini bisa melatih untuk kecepatan dan pikiran. Nah Karina rencananya juga pengen bikin giveaway bermain lato-lato dengan gaya,” ujarnya.

“Pokoknya kalau watunya belajar, sekolah mainnya distop dulu. Nah kalau lagi breaktime nggak masalah, mainnya harus bijak mengenal waktu,” lanjutnya.

Melihat lato-lato yang booming, Karina juga ingin agar permainan tradisional yang lain juga bisa viral.

“Harapannya sih bekel juga bisa viral ya karena permainan ini asyik. Dulu Karina nggak tahu, tapi setelah diajari mama ternyata permainan ini sangat menyenangkan,” katanya sumringah.

Karina Juga Kenalkan Wastra Nusantara

Karina usai menjadi bintang tamu dalam acara yang digelar oleh salah satu universitas swasta di Surabaya

Selain permainan tradisional, Karina juga ingin mengenalkan ragam keindahan wastra nusantara sembari roadshow permainan tradisional. Menurutnya ia akan selalu mengenakan busana dari kain nusantara, misalnya batik.

“Budaya tetap bisa dilestarikan dengan cara modern. Seperti batik ini tidak hanya pakaian saja, tapi juga bisa untuk aksesoris misalnya bando atau sepatu,” ujarnya.

Spread the love