081-2173-3281 redaksi@haidiva.com

East Java Fashion Harmony: Event Terbaik Versi Kemenparekraf

East Java Fashion Harmony: Event Terbaik Versi Kemenparekraf

Haidiva.com – East Java Fashion Harmony yang digelar sejak tahun 2019, menjadi komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur untuk mengenalkan wastra di Jatim. Mengusung tema Wisdom to Majestic, event yang digelar hari ini, Sabtu 3 Desember 2022 pun sukses digelar di Segara Wedi Gunung Bromo.

EJFH Masuk 10 Besar Event Terbaik Kemenparekraf

EJFH merupakan program apresiasi dan publikasi wastra Jawa Timur melalui tampilan fashion modern. Faktanya acara ini juga masuk dalam 10 besar event terbaik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tahun ini.

“Bisa dibilang kegiatan ini masih bayi dalam pelaksanaanya. Kemudian didaftarkan Disbudpar Jatim ke Kharisma Event Nusantara (KEN) Kemenparekraf, untuk diadu dengan 310 event seluruh Indonesia,” ujar Fashion Conceptor & Consultant EJFH Embran Nawawi saat bertemu awak media, Senin 28 November 2022.

“Jawa Timur yang semula mengirimkan 10 event. Terpilih 5 event termasuk EJFH, dari 110 yang terpilih menjadi event nasional. Yang luar biasa, EJFH masuk agenda 10 besar event terbaik untuk tahun 2022,” tambahnya.

Lokasi Eksotis, Segara Wedi Gunung Bromo

East Java Fashion Harmony 2022 digelar di Segara Wedi Gunung Batik Tengger-Bromo.

Mendukung tema Wisdom to Majestic, maka dipilihlah Segara Wedi Gunung Batok Tengger – Bromo sebagai venue East Java Fashion Harmony. Destinasi ini juga semakin dikenal di manca negara sebagai jujukan wisata di Jawa Tkmur. Udara dingin pegunungan, bisikan pasir, keramahan, hingga suasana magis Gunung Bromo mendukung dengan wastra yang dibawakan.

Mengusung Batik Klasik dan Batik Budaya di Jatim

EJFH konsisten mengusung wastra Jawa Timur yakni Batik.

Kegiatan yang mengangkat kearifan lokal ini menunjukkan keberagaman wastra nusantara batik yang ada di Jawa Timur. Diantaranya batik yang berasal dari Banyuwangi, Probolinggo, Sidoarjo, Lamongan, Tuban, Tulungagung, Trenggalek, Bangkalan, dan Pamekasan.

Melibatkan Desainer Asli Jawa Timur

Para desainer yang terlibat di East Java Fashion Harmony sedans berpose bersama Ketua Dekranasda Prov. Jawa Timur, Arumi Dardak

Tak lepas kesuksesan acara ini tentunya melibatkan para desainer kenamaan asal Jawa Timur untuk membuat batik tersebut menjadi karya fashion yang apik. Diantaranya para desainer yang terlibat Embran Nawawi, Denny Wirawan, Lia Afif, Gita Orlin, Novita Rahayu, Ajeng Wibowo, Arinda Nurma, Enricho Ho, Isyam Syamsi, Riskyesa sauqi, dan Imam Mustafa.

Beragam Kegiatan Menarik di Event East Java Fashion Harmony

Tak hanya fashion show, East Java Fashion Harmony juga menggelar beragam kegiatan menarik lainnya.

Kegiatan ini dikemas tidak hanya semata untuk fashion saja, namun juga beberapa kegiatan dilakukan seperti penanaman pohon atau konservasi di sekitar Taman Nasional, pameran UMKM, seminar tentang batik Jawa Timur, dll. (Inforial)

Spread the love